-->

Hello, this is me!

Nur Imroatun Sholihat

Your friend in learning IT audit Digital transformation advocate a-pat-on-your-shoulder storyteller

About me

Hello

I'mNur Imroatun Sholihat

IT Auditor and Storyteller

So I heard you are curious about IT and/or auditing. I'm your go-to buddy in this exciting journey. My typical professional life consists of performing (and studying!) IT audit and managing the award-winning magazine, Auditoria. Armed with a Master's in Digital Transformation from UNSW Sydney, I'm currently wearing multiple hats—ambassador at IIA Indonesia's Young Leader Community, mentor at ISACA Global, Head of Public Relations at MoF-Cybersecurity Community, and trainer at IIA Indonesia. You'll also find me sharing insights on my YouTube channel, speaking at seminars, and crafting content on LinkedIn. Let's connect and dive into the world of IT and auditing together!

Blog

GROUNDED

image source: Maxwell Nelson in unsplash.com

When I was a senior high schooler, I remember almost every cool kid in the school wore Piero shoes (please don’t judge us. In Purworejo at that time, the shoes were a subtle sign you are well off. Hihi). So like every other kid, I asked my parents to buy me one. I mean the pair wasn’t that expensive so it wasn’t too much to ask, right?


However, my parents were against the notion. I couldn’t own the shoes since we didn’t have the luxury to afford them while projecting our future where the children could live well. Coming from a modest background, we needed to do frugal living and save money so that both my brother and I could attend colleges, secure good jobs, and live better than my family did. Because of that long-term mission, we didn’t have the privilege to possess the things we wanted, even the seemingly inexpensive ones. It was frustrating that even the relatively cheap stuff for other people wasn’t affordable for us. Was I finally okay with that? Of course not. For kids at that age, it was totally disappointing. 


For years, I brought the disappointment of not being able to own the “cool” stuff along with my life as I can’t wear beautiful clothes, stylish shoes, bags from popular brands, etc. I basically have to wear the cheaper everything so that the family’s dreams were achievable. What happened next was that I promised myself to live a comfortable life where I can acquire the items I want to have in the future. I worked hard to ensure that I could succeed so the money problem won’t bother me anymore. 


However, when the time has finally come, for example, now that I can purchase the shoes with my own money, surprisingly, I didn’t buy one. Even when I could afford the goods from the more expensive brands, I was still the person who wore relatively cheaper things than what people around me did. Not that I am not interested in the luxurious stuff. Of course, as a human, I like to be clad in branded items. However, the experience of not having the things I wanted has put me into this perspective: I need to be aware of whether I need something or just want it. That the hard-earned money should be spent wisely as I am also grateful for the life I have today. That I need to be patient because, in life,  my dreams may or may not come true.


Seeing it from my current standpoint, the experience I had in the past was what grounded and humbled me. I had walked so far to be here so all I have is to be thankful for the life I have today.  Whenever I feel that my day sucks, I remember all those days when everything seemed so far away. It was such a humbling reminder. 


However, if I have to mention one precious lesson that I learned from that experience is to not judge everything harshly. My past self was upset with my parents even though maybe it was already the best they could do for me. Maybe they already did all they could to support me yet for me it wasn’t enough. Perhaps it was the best experience for the young me to embrace the future yet I was ridiculously ungrateful. So I beg myself to not be too hard on anyone (including me) since maybe they already provided/did the best they could.


If I could go back to the 16 years old self of mine, I would just hug her and tell her not to be upset over this matter. (Hey I can’t stop crying typing this part). The old me who was sad over the trivial things, look at you now. You are fine. You are completely fine. You walked properly in the right direction even without the dream Piero shoes.


So my dear self, even when you couldn’t have something, please remember that everything is still okay. You’ll be fine, as always. 


Love, 

iim


UNDERSTANDING WHAT TRULY MATTERS

image source: gene.com

(For weeks, I wrote a bunch of halfway done writings and can finish nothing so I am beyond happy to finally be able to publish one.)


When I was in the period of entering senior high school, my dad said something to me who just learned to ride a motorcycle: “Don’t rush on the road. What you are after, Im, that you need to speeding?”. He said that too many times as if I couldn’t truly comprehend it by hearing it once. Indeed my dad agreed with the Javanese proverb: alon-alon waton kelakon (I don’t even know how to translate this saying hihihi. The closest I could come up with are the phrases ‘slowly but surely', ‘what’s the hurry?’ or ‘wise men are never in a hurry' depending on which aspect we want to emphasize.)

30 FUN FACTS ABOUT ME

Saw some bloggers shared their fun facts and I got inspired to do the same. I hope you can understand me better by knowing these fun facts about me. Which of these facts do you already know? :)

1. Born and raised in Purworejo, Central Java. However, I had lived in Jakarta during the first half of my elementary school days. 

2. Speak Javanese (all levels: ngoko, krama madya, krama alus--thank my mom that insisted I should be able to speak all of them), intermediate Sundanese (my neighbor taught me indirectly), Indonesian, English, and basic Spanish (blame Barca and Neruda :p). I am also a long-time learner of Al Quran's and Al Hadith's translation so I know a bit of Arabic, especially those which are mentioned in those books. 

3. Journaling since the first grade of junior high school. I have a habit of writing down my feelings and random thoughts (which make me surprised when I reread them). 

4. The very first money I got from writing in a magazine is IDR 25.000 and I remember my dad asked me: "Kenopo seneng banget toh im entuk selawe ewu?" ("Why are you that happy, im, to get IDR 25.000?")

5. Easily cry. Indeed a certified melancholic person. I could shed tears without a certain reason T.T

6. Been years into practicing guitar yet forever at the beginner level. How to make the proper Bm sound tho'? :p

7. Was actually a quiet, shy person who tried hard to change herself to be more confident. You may not believe it but I am an introverted person (I know you are gonna disagree but let me repeat it for the 784644 times :p)

8. Love jajanan pasar (klepon, kue putu, kue pukis, you name it) soooo much

9. My childhood dream is to be a lecturer.

10. Spent my childhood fishing, playing kite, hide and seek, jump rope, egranggobak sodor, and any other traditional games in my village.

11. Can't drink coffee at all. I can drink tea but prefer plain water.

14. Some of my favorite poets are Jalaluddin Rumi, Pablo Neruda, and Sapardi Djoko Damono. I had a habit of reading one by one fiction books from my schools' libraries until I finished them all, except the ones I wasn't interested in. 

15. I also enjoy reading East Asia's novels. Some of my favorites are Silent Separation (Gu Man) and I Want to Eat Your Pancreas (Yuro Sumino) :)

16. I haven't watched that many dramas but with my limited exposure, my favorite K-drama is Reply 1988, J-drama is One Litre of Tears, and C-drama is Some Day or One Day

17. I feel everything deeply--which serves as both strength and weakness for me.

18. While I love writing with my heart and soul, I hope it will never be my job. (It is the answer to the frequently asked question: "Since you love writing so much, why don't you be a full-time writer?". On the contrary, because I love it so much, I want to do it pressure-free.)

19. My childhood memories also consist of the period where my mom didn't let me watch TV. She encouraged me to play outside the house instead. That is why I am not familiar with Doraemon's stories and any other cartoons'.

20. My dream house is a beach house, where the back door connects me with the seashore. It is indeed therapeutic.

21. If I had to choose, my favorite color is navy blue, although I like almost all colors equally.

22. The thing I find most attractive in a person is their eyes. Personality-wise, it is the beautiful balance of patient and passionate attitude.

23. I feel comforted to smell petrichor and soft morning dew. To calm my mind, I sometimes perform meditation.

24. Jennie of Blackpink had ever been asked about what action a man does that makes her heart flutter. I know my answer is not important (since nobody is curious about it) but same as Jennie, I like when someone remembers something I mentioned in the past and does it for me. In addition, I do highly appreciate chivalrous behaviors, even better when they are performed subtly as if they are genuine habits of the doer. 

25. My favorite subjects at school were biology, history, and PE.

26. I couldn't watch any scary movie. 

27. Realizing I am easily affected emotionally, I am learning to be a stoic. A long way to go :)

28. Now when I think about it, I have a habit of giving in and putting other people first. Back in junior high school, when participating in the regional's scout jamboree, I slept in the kitchen tent so my team didn't jostle against each other while sleeping in the main tent. I also let my friends had the room I've reserved the night before STAN's entrance exam and I slept in a mosque instead.

29. The issues I wish I talked more about: mental health and equality in quality education.

30. Some of my comfort songs are Coldplay's Fix You, The Carpenter's Yesterday Once More, Lee Juck's Don't Worry Dear, Leehi's Breathe, Jung Eunji's Hopefully Sky, and Mao Buyi's Perfect Day. I don't listen to many Indonesian musicians but if I have to mention one that I really like, it's gonna be KLa Project. Their songs comfort me from time to time.


So what are your fun facts, pals? :)


Your friend, 

iim



SONDER

image source: pikrepo.com

Sonder /noun/ The realization that everyone, including each random passerby, is living a life as vivid and complex as your own.

 

Bagian 1: Setiap Manusia Memiliki Cerita


Semalam, saya merampungkan bahan papar untuk sharing session "How to Write with Data" yang akan diselenggarakan oleh MoF-DAC Rabu ini. Ketika menyusun kerangka materi yang ingin disampaikan, saya teringat sebuah kata indah dalam bahasa Inggris: “sonder”. Setiap manusia di muka bumi, termasuk yang tidak kita kenali, memiliki kehidupan yang sama pekat dan kompleksnya dengan kehidupan kita. Kita mungkin hanya orang asing bagi orang lain dan sebaliknya tetapi masing-masing insan punya cerita yang dramatis, puitis, mengiris, dan manis--hanya saja berbeda alurnya.


Cerita malam lalu adalah tentang kebimbangan bisakah saya menyampaikan materi yang bagus sementara saya tidak lebih banyak bersentuhan dengan data seperti anak-anak MoF-DAC lainnya. Betul saya diberi kesempatan ini karena pengalaman saya di dunia menulis tetapi tetap saja ada ragu yang membelenggu. Orang-orang yang mengenal saya barangkali berpikir kepercayaan diri adalah bagian yang manunggal dalam diri manusia satu ini tetapi sebenarnya ada cerita yang tidak pernah terungkap tentang hal-hal sebaliknya.

 

Begitu juga ketika saya menatap orang lain. Saya menjadi tersadar sepenuhnya bahwa terdapat kisah mereka yang tidak tersampaikan kepada dunia. Kurir yang mengantar paket saya, apa kabar hari ini? Penjual makanan langganan saya, ada cerita apa di balik sorot matanya? Tukang parkir yang berpanas-panasan siang ini saat saya melintas membeli makan, bagaimana perasaannya hari ini? Seseorang yang tersenyum ketika berpapasan dengan saya, apakah dia benar sedang baik-baik saja? Seseorang yang tidak saya kenali di belahan bumi lain, apa sesuatu tentangnya yang ia berharap orang-orang sekitarnya mengetahui?

 

Konflik apa yang mereka hadapi? Kebahagiaan apa yang membuat hati mereka tersenyum? Apa yang membuat mata mereka terlapisi air mata? Apa yang akhir-akhir ini membuat mereka tertawa? Saya tidak tahu jawabannya. Akan tetapi, saya jadi mengerti bahwa ada kisah yang bisa diceritakan oleh tiap-tiap orang. Begitu juga dengan data. Ada cerita di dalam serangkaian data. Ada deretan kata yang tersembunyi di balik angka-angka.

 

Bagian 2: Tentang Cerita yang Tinggal Di Pikiran Selamanya


Masih ingat cerita-cerita yang begitu lekat di pikiran? Cerita tersebut bisa membawa kita pergi jauh ke dimensi waktu dan tempat yang sebelumnya tidak ada di memori. Ya. Kita semua memiliki buku, film, dongeng masa kecil, atau kisah pribadi yang bisa kita ceritakan ulang dengan lancar meski sudah bertahun-tahun lalu membaca/menonton/mendengarkan/mengalaminya. Itulah keajaiban sebuah cerita. Keajaiban serupa ingin diadopsi di dunia data: menggugah rasa, menggetarkan pikiran, menggerakkan jiwa, dan mengendap di ingatan.

 

Ketika menyaksikan karya yang bisa merenggut batin dan pikiran, saya berharap bisa menjadi penulis yang demikian. Sebut saja Lee Woo Jung yang begitu apik menggubah hal-hal sederhana menjadi menawan. Cerita yang ditulisnya selalu hangat, lekat dengan kehidupan sehari-hari, menyentuh dinding jiwa, dan muncul begitu saja ketika saya memikirkan karya yang bagus. Dia adalah storyteller yang kemampuan menulisnya ingin saya curi.

 

Atau Yuro Sumino dengan “I Want to Eat Your Pankreas”-nya yang dengan begitu kreatif membuat saya penasaran membaca lalu tenggelam dalam dan menjadi seseorang yang tanpa sadar menghafal isi bukunya. Detail emosi dalam novel itu masih bisa saya rasakan ketika judulnya tiba-tiba melintas di kepala. Dia adalah penulis yang membuat saya kesal mengapa tidak menulis lebih banyak buku agar ada lebih banyak yang bisa saya baca.

 

Baik menyajikan kisah yang sederhana seperti Lee Wong Jung maupun kisah yang dramatis seperti Yuro Sumino, semua cerita punya tempat. Asal kita bisa menarasikannya dengan baik, semua cerita ternyata menarik. Sonder menyadarkan saya bahwa setiap orang memiliki kisah yang menarik asal bisa dinarasikan dengan tepat. Sonder juga menyadarkan saya bahwa setiap data memiliki kisah yang menawan asal bisa disampaikan dengan apik.

 

Di dunia data, saya berharap data bisa disajikan seperti cerita-cerita yang begitu lekat kepala itu.

poster design by Reza Rizky Pratama

Oh ya, mari bertemu Rabu ini bersama saya dan Mas Sindhu untuk membahas data storytelling :)

----

Tautan atas rekaman sharing session di atas: klik di sini

SAWANG SINAWANG

image source: uleadinc.org

Dalam bahasa Jawa, terdapat falsafah sawang-sinawang. Sejatine urip mung sawang sinawang, mula aja mung nyawang sing kesawang. (Sesungguhnya hidup hanyalah saling memandang, maka jangan hanya memandang yang terlihat)

 

Kemarin, tiba-tiba saya teringat salah satu novel Tiongkok yang saya suka berjudul “Silent Separation” karya Gu Man. Selaiknya novel lain, novel ini juga “menyibukkan” kita dengan samudra perasaan dan setumpuk kejadian yang dialami tokoh utama. Uniknya, novel ini memberikan epilog berupa penyajian cerita dari perspektif tokoh lain—sesuatu yang membuat saya termenung kala membacanya. Pemikiran yang berkelebat kala itu: seandainya kita mengetahui persis kisah dari sudut pandang lain, perasaan hati yang lain, gejolak pemikiran orang lain, apa yang harus dilalui jiwa lain—masihkah kita berpikir yang sama?

HOW DO YOU DEAL WITH INSECURITIES?

source: freedesignfile.com


 

Yesterday, I texted my close friend a rather serious question which was unusual in the middle of our daily chatter. Seemingly out of blue, I said, “How do you deal with insecurities?”. Actually, it sounded random but deep down I knew she knew something I’m familiar with (once again) happened to me. I put my phone down for a while, expected her to write a long piece of advice about either growing better or accepting myself the way I am. However, what I heard later made my heart frantically trembling. Coming from a place where she completely understood where my insecurities began, she answered: Regarding it, I see it from a different perspective. It’s not that you need to work harder. Instead, I saw you worked too hard on it to the point it hurts me to see you being neglected and undervalued.


As a long-time friend who closely saw me several times being taken for granted yet always do a self-blaming action, she said that I need to stop being too harsh on myself. That what I did is more than enough. That I am too invested in something until I can’t see everything around it clearly anymore. That I need to stop being emotionally attached to it when all I got is being belittled. That I need to know when to stop and walk away from something that doesn’t make me happy. 

 

That I need to love myself more to choose a place where my effort is properly cherished.

 

As if time stopped, my mind went blank. A realization hit me right in the center of my heart. I expected her to say “Be patient,” or “It’s okay,” but all I got is an understanding that all this time, I treated myself badly. Here and there, I didn’t stop when I was underappreciated. Instead, I accused myself that I showed poor performance, didn’t deserved better, or hadn’t worked hard enough. From time to time, I am left behind feeling insecure about myself: maybe I am not good enough, maybe I am not perceived as someone capable, maybe I need to work harder so my effort could be recognized, maybe I am just an insignificant supporting role, maybe I am just being too demanding about respectfulness, and so on.

 

“It’s like when someone cheats on us then we blame ourselves and insist that something must be wrong with us. Even though it’s definitely the other party’s mistake, we keep blaming ourselves that we must be greatly lacking in something that someone cheats on us,” She added an analogy to this particular case. 

 

It’s true that I always blame myself when something goes off even after I’ve put all my effort and mind into it. I never realized that it’s not that I haven’t worked hard enough so people couldn’t appreciate me. It’s just easy-peasy to get me to work on something so people think there is not much going behind the work. It’s just the work done by me seems unimportant and uncomplicated so it naturally is taken for granted. It’s just I always earnestly do something as if I just automatically work so people think there is no need to be thankful for it. It’s just I am seen as someone who doesn’t demand anything so they would provide me nothing, even just an appreciation.

 

When we feel insecure, most of the time, it’s not that we are substantially deficient. Almost all insecurities come from us who couldn’t love ourselves generously. Often they come from our poor understanding of our value and life itself. That in life, nobody has everything to feel perfectly secure so why don’t we embrace our weaknesses and flaws. That in life, some people and things simply aren’t for you, so why don’t you move away?

 

Simply said, how do you deal with insecurities? Love yourself more, dear. Love yourself more. 


--------------------

P.S.:

1. First thing first, to avoid any misunderstanding, it's not about my office's teammates. You all know how much I love and adore my teammates. Besides, I don't feel like writing anything that is not favorable regarding my office because generally I love it and I am not that kind of person too.

2. One day, my friend and I ever discussed how emotionally invested we are in people and things we love. Sometimes it hurts us to see what we get in return *sobs

3. While I usually kept my emotions behind closed doors, I realized to achieve this blog's objective to provide consolation for me and hopefully for the readers too, I need to be honest about my feelings first and don't mind being exposed as a vulnerable human being. The truth is, I don't mind being seen as a vulnerable weakling. This is why my recent posts contain raw emotions :)

4. Today, I can finally say that I am no longer so emotionally attached to the particular things that were so dear to my heart. I feel better :)


NANTI ADA REZEKINYA

source: thewarsan.com

Manusia tidak akan pernah sepenuhnya memahami konsep rezeki. Sebagiannya adalah hal yang terjelaskan sedangkan sebagian lainnya adalah misteri. Dalam cara bekerja takdir yang misterius itu, percaya saja bahwa nanti akan ada rezeki untuk mimpi-mimpimu.

 

Beberapa hari yang lalu, seorang sahabat bercerita bahwa dia ingin sekali mendapatkan sertifikasi CIA. Bagi sebagian besar orang di dunia audit internal, memiliki gelar Certified Internal Auditor (CIA) memang adalah harapan yang disimpan dalam hati untuk suatu saat diperjuangkan. Tidak terhitung berapa kali orang-orang menyapa saya di LinkedIn maupun blog untuk menceritakan impian ini (dan saya tersenyum turut mendoakan). 


“Tapi ujiannya aja mahal banget. Uangnya dari mana ya,” ujarnya lirih di seberang telepon.

 

CANDALA

source: deviantart.com/hadila

Tuhan, aku akan mengetuk pintu-Mu bak pengemis

Bersandar seraya menyeka gurat-gurat tangis

Seperti gelandangan tak berpayung di bawah gerimis

Pada lindap suratan aku mengais

AKU AKAN BERPURA-PURA KAU TAK NYATA AGAR HATIKU TAK LARA

source: fullhdwallpapers3d.com

"Tonight I can write the saddest poem of all. To think I don't have her to feel that I've lost her." (Tonight I Can Write The Saddest Poem – Pablo Neruda)

 

Dua suku kata namaku seharusnya tidak perlu terdengar menyayat seandainya bukan dia yang mengucapkan. Suara itu seolah bergaung, tidak berbelas kasihan pada deretan waktu yang telah kuhabiskan untuk melupakan. Kuharap tak seorang pun memiliki kekuatan semacam ini. Dia hanya memanggil tetapi mengapa seluruh kenangan membanjiriku, hendak menenggelamkanku.

TERDATA-DATA

image source: shethepeople.tv

 

Terdata-data /ter.da.ta-da.ta/ a ragu-ragu; bimbang; kebingungan dalam dunia data; 2 tergagap-gagap; tidak lancar berbicara mengenai data: karena takut 3 tersendat-sendat mempelajari data (“terbata-bata” dalam KBBI dengan sedikit penyesuaian. Here it is Kamus Besar Bahasa Iim yang sungguh ilegal itu :p)

 

(Beberapa hari yang lalu, ketika sudah hampir tertidur, tiba-tiba frasa “terdata-data” melintas di kepala dan saya harus bangun untuk menuliskannya sebelum melanjutkan tidur. Zzzzzz. Salah satu hal yang saya syukuri sekaligus tidak dari kecintaan pada dunia menulis adalah bagaimana ketika ide datang, saya harus segera menuliskannya. The perk of being in love with writing. Oke kembali ke laptop, *joke tahun kapaaaan itu, im* saya akan bercerita makna sesungguhnya dari frasa itu.)

 

Di awal tahun 2020, kenyamanan hidup saya terusik ketika saya dipindah ke tim pengembangan data analytics. Sesungguhnya mbok kalau becanda jangan beneran. Saya kan seumur hidup nggak pernah belajar soal data terus tiba-tiba harus masuk tim itu, dengan ekspektasi tidak melalui proses timik-timik, rambatan, apalagi pakai baby walker *sobs*. Bukannya timnya tidak berbaik hati tapi siapa sih yang punya kemewahan belajar dulu baru mengerjakan? Maka saya pun terdata-data, terlunta-lunta, di pusaran gegap gempita ibukota *insert dramatic drum roll sound*. Hari-hari awal saya diisi dengan secara konstan merasa nista karena nggak paham dan nggak paham-paham. 

 

“Penderitaan” belum berakhir karena kemudian saya mendapat amanah menjadi public relations manager MoF-DAC (Ministry of Finance – Data Analytics Community)As the cherry on the cake, saya menjadi host dari Ngotak (Ngobrol Data Keuangan), sebuah siniar untuk mendukung pembentukan data culture di Kemenkeu. Hidup saya sekarang seolah dikepung perdataan: maju ketemu data, nengok disambut data, mundur pun dicegat data. Kalau bahasanya Warkop DKI sihmaju kena mundur kena (a Warkop DKI reference tho’. Hihi.).

 

Semua itu membuat saya seringkali diam-diam tertawa ngakak. Sebuah terdata-data yang sempurna mengingat level saya seumpama baru mengeja alif-ba-ta. Namun, kenyataan bahwa saya berdamai dengan segala beban bahkan kini mulai menikmatinya membuat saya senang. Saya mulai tidak takut ketika orang membicarakan data di depan saya. Saya bahkan berani sesekali melempar pendapat yang barangkali bodoh atau salah di tengah diskusi mengenai data. Saya tidak menyangka keterbata-bataan tidak memberhentikan saya dari beropini. Alasan di baliknya tidak lain sebab orang-orang di sekeliling saya begitu sabar menunggu saya menyelesaikan kalimat. How lucky I am that people patiently listen to me even though I stutter *tissue please*

 

Selain karena didukung oleh lingkungan yang memperlakukan pemula dengan baik dan mengkondisikan orang-orang di dalamnya untuk terus belajar, tentu ada hal-hal yang saya lakukan untuk bisa survive. Demi kaum terdata-data (atau yang terbata-bata di bidang lainnya), saya akan menuliskan bagaimana saya menghadapi masa yang berat itu. Sebagai orang yang kerap memasuki bidang baru dengan tangan kosong, inilah langkah-langkah yang saya tempuh agar tetap waras dan bisa berfungsi sebagaimana mestinya (disclaimer: I don't know if I am qualified to write some tips as I am also still a beginner but let's go on):

 

👉 Menerima

Saya berusaha untuk bersikap lembut pada diri sendiri dan tidak memperlakukan proses belajar sebagai sebuah balapan lari. Saya memberikan kesempatan pada diri untuk belajar lebih lambat dari orang lain. Saya menanamkan pemikiran bahwa progress tidak diukur dari perbandingan saya dengan orang lain tetapi dengan diri saya di masa sebelumnya. Dengan demikian, saya bisa menikmati prosesnya dan mensyukuri privilege yang saya dapatkan berupa berada di situasi yang mendorong untuk belajar. 

P.S.: If you ever heard a statement that brings you down or felt stuck without progress, hang in there. I am with you. Don't give up yet :)


👉 Mencintai

(I know it sounds lame but pleaseee, kapan sih iim nggak garing? hihi). Saya mencari alasan untuk mencintai sesuatu yang saya kerjakan. Saya menelusuri sisi menyenangkan dari apa yang ada di hadapan saya. Alasan senorak "kayanya keren juga kalau bisa ngomongin data" did work on me. hahaha. Receh memang saya.  

But turned out, the point isn't really about that. I start something for a fun reason and then find a "serious" one along the way. When I dive deeper, I get the benefit of doing that something and for that "real" reason, I finally have bigger courage and energy to move forward. So, please find a reason to love what you do, even when it sounds so simple.

 

👉 Membaca

Saya selalu membuka perjalanan di bidang baru dengan membaca dokumentasi terkait hal tersebut. Bagaimana posisi bidang ini di rencana strategis organisasi? Bagaimana roadmap-nya? Bagaimana bunyi panduan pelaksanaannya? Apabila terdapat kajian terkait hal tersebut, saya juga akan membacanya terlebih dahulu. Setelah itu, saya akan mulai membaca buku-buku dan referensi terkait. (Juga berusaha mempelajari better/best practice terkait hal tersebut di organisasi lain).


👉 Mendengarkan (dan googling)

Saya juga mendengarkan orang-orang yang sudah bergelut di bidang itu ketika mereka berdiskusi. Tentu pada mulanya saya tersendat-sendat memahaminya. Googling adalah jalan ninjaku. Hehe. Apa itu SQL? Apa hubungan Hadoop dengan "haduh" yang sering saya ucapkan itu? Makanan apa itu data wrangling? Kenapa ada ular yang mereka bahas? Apakah mereka juga merangkap sebagai pawang ular? (Becanda. Hehe. Python adalah salah satu bahasa pemrograman yang digunakan dalam data analytics).

The struggle is real. I can relate :)
👉 Bertanya

Saya juga berusaha untuk banyak bertanya dan tidak malu mengajukan pertanyaan paling dasar sekalipun. Kelebihan dari penggunaan metode ini adalah kita mendapatkan intisari pengetahuan dan pengalaman orang tersebut yang mungkin jika kita mencarinya sendiri akan menghabiskan begitu banyak waktu. Tidak sia-sia bukan waktu SD saya belajar peribahasa “malu bertanya sesat di jalan”? Saya sungguh menerapkannya di dunia nyata :p


👉 Bernegosiasi

Ini prinsip yang selalu saya pegang: setiap orang memiliki peran di mana dia bisa memberikan yang terbaik dari dirinya. Jika saya tidak bisa berkontribusi secara maksimal melalui sebuah peran, pasti ada sesuatu yang bisa saya lakukan dengan peran lain untuk mendukung pekerjaan tersebut. Saya tidak ragu untuk mengomunikasikan kesulitan dan kekurangan saya dan menyampaikan input bahwa saya bisa membantu dari sisi yang lain. Saya akan bernegosiasi agar organisasi bisa memanfaatkan kemampuan saya (yang sangat sedikit itu) dengan sebaik-baiknya.


Demikian tips saya saat terdata-data. Semoga membantu. Kalau teman-teman, apa nih tipsnya saat menapaki bidang baru? 


Your friend, 

iim

 

RESPECT YOUR PROGRESS

"Be patient with yourself. You are growing stronger every day." (Robert Tew)

source: pinterest.com/jodiokun

Some months ago, I finished a 5-week Australia Awards Scholarship Pre-departure Training Program. I belonged to a class consisting of 13 scholars with various backgrounds, meeting for the first time in a virtual classroom. At the end of the program, every student received a final report, and mine is shown below. 

PELAJARAN YANG SAYA DAPATKAN DARI MENGAJAR CIA REVIEW COURSE PART 3

 


Sebuah catatan perjalanan seseorang yang bermimpi menjadi CIA (Certified Internal Auditor) yang kemudian menjadi pengajar training persiapan ujian CIA. What a humbling experience. Alhamdulillah.

 

Bulan Februari 2021 lalu, saya menerima sebuah pesan yang mengubah hari yang berpelangi: IIA Indonesia menawari saya mengajar CIA Review Course Part 3 (P.S.: ujian sertifikasi CIA terdiri atas 3 bagian dan di bagian ketiga terdapat materi information security dan information technology). Saya membaca ulang deretan huruf di layar untuk meyakinkan pesan ini sungguh nyata dan memang ditujukan kepada saya. Sepanjang pengetahuan saya, IIA Indonesia tidak memiliki track record memilih pengajar CIA yang belum cukup matang secara umur maupun pengalaman. Apakah saya sedang bermimpi saja?

 

Untuk kesekian kali juga saya disadarkan ucapan Junghwan di Reply 1988, “Another term for fate is timing”, benar adanya. Melalui sambungan telepon, perwakilan IIA Indonesia menuturkan bahwa mereka saat ini sedang ingin mendobrak stereotype yang ada dengan memilih pengajar yang mewakili para minoritas (prop to IIA Indonesia for their effort for inclusion). Pemilik CIA didominasi laki-laki? Mari memilih pengajar seorang perempuan. Pemegang sertifikasi CIA identik dengan kematangan umur? Bagaimana kalau memasukkan seseorang yang masih muda di jajaran pengajar agar peserta tersemangati bahwa umur bukanlah alasan seseorang tidak bisa meraih sesuatu?

 

“Selain itu, karena Bu Nur memiliki CISA (Certified Information System Auditor).” Lanjut suara di seberang sana. “Muda, perempuan, dan ada di bidang IT audit. Kami berpikir bahwa Bu Nur cocok mengajar materi information security dan information technology.”. Truth is, I got CIA and CISA designations with a perfect timing. There is a sweet reason why I need to wait for years to get them and now I know. Alhamdulillah.

Sore itu saya belajar, menjadi minoritas telah membukakan saya pintu kesempatan. Tentu ada banyak orang yang jauh lebih pantas di luar sana tetapi betapa beruntungnya saya karena merepresentasikan apa yang IIA Indonesia inginkan. Saya juga akhirnya menyadari bahwa segala perjuangan sulit yang saya alami sebagai seorang minoritas di dunia TI telah menjadi atribut yang merupakan gerbang rezeki. Sebuah pengingat untuk tidak takut menempuh jalan yang berbeda meski sulit.  


Perasaan saya seolah dibanjiri emosi yang begitu hangat. Memori jatuh bangun perjuangan memperoleh CIA yang telah menumpahkan air mata sebab tumpukan kegentaran, kekhawatiran, dan kegagalan berkelebat dalam pikiran. Khususnya di ujian part 3, teringat masa saya menangis menjelang ujian sebab merasa tidak berdaya bahkan setelah membaca buku-buku tebal dan berlatih mengerjakan lebih dari 2000 soal. Bagaimana hati saya tidak gemetaran mendapati doa untuk mendapatkan CIA yang telah saya panjatkan bertahun-tahun dijawab dengan begitu indah. Seolah sedang menegur saya yang kerap meragukan apakah doa saya akan terwujud (padahal jika Allah ingin memberikan semesta seisinya kepadamu pun, itu mudah saja), Allah memberi saya lebih dari apa yang saya minta. Kalau Allah berkehendak, apapun ternyata bisa jadi semudah itu. Segalanya seolah berpihak begitu saja pada kita. Allahu Akbar. 

 

Long story short, karena jadwal CIA Review Course sebelumnya berbenturan dengan jadwal pre-departure training yang harus saya ikuti, saya baru bisa mengajar di periode Juni 2021. Saya mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin karena saya tahu, IIA Indonesia sedang bertaruh untuk mempercayakan kelasnya pada saya. Despite the state of my age and experience (which can be translated as wisdom too), they wanted to give me the opportunity. That moment was such a reminder to not take everything for granted. That’s why, there is no reason for me to not giving my best effort. Saya membaca buku CIA Review dua kali, menyiapkan soal latihan, menambahkan bahan papar dengan materi-materi yang relevan (tips and tricks, pendalaman materi, dll), sampai berlatih mempresentasikannya.

 

23 Juni 2021: hari yang dinanti tiba. Saya memulai debut saya sebagai pengajar CIA Review Course di hadapan 30 peserta. Berkebalikan dengan yang saya cemaskan, saya ternyata tidak merasa nervous selama di dalam kelas. Saya bisa menjalaninya dengan nyaman sebab telah mempersiapkannya dengan sungguh-sungguh. Sekali lagi, persiapan memang segitu pentingnya sih. Sebuah pengingat bagi diri yang terkadang malas mempersiapkan ini bahwa persiapan adalah salah satu faktor penting untuk mendapatkan hasil yang baik.

after 5 hours of teaching :)

Tetapi jika saya ditanya apa pelajaran yang paling penting dari kejadian ini, jawaban saya adalah: untuk tidak pernah mengecilkan sebuah usaha, seminor apapun itu. Ketika saya bertanya bagaimana IIA Indonesia menemukan saya, jawaban yang dilontarkan membuat batin saya semakin teraduk-aduk.

 

“Kami membaca tulisan Bu Nur soal CIA dan CISA.” Kalimat yang membuat hati saya bergemuruh.

 

Someone please hand me some tissues. Huhu. Jujur saja, saya sering meng-underestimate blog saya sendiri. Ah siapa yang mau baca tulisan kamu, im? Siapa juga yang sudi mengenali pemikiranmu yang random itu? Siapa coba yang hidupnya terpengaruhi oleh tulisanmu seperti yang kamu cita-citakan? Coba lihat statistik pengunjung blogmu, biasa saja kan?

 

Padahal blog ini telah memberikan saya begitu banyak kebahagiaan. Saya telah terhubung dengan orang-orang yang tidak saya kenal melalui blog ini. Saya sudah menerima kalimat-kalimat penyemangat dari orang-orang baik yang mampir membaca. Tulisan saya juga telah membantu beberapa orang yang tengah berjuang dengan impian mereka. Kemudian saya diberikan kesempatan mengajar dengan ditemukan melalui tulisan? A whole new level of reminder to never underestimate the power of your writings and also to keep writing even when you think no one read them. To basically do anything good even when you think it will not bring you anywhere. InsyaAllah it will.

 

Ketika pertama kali membuat blog 11 tahun lalu, saya berjanji untuk tetap menulis bahkan jika tulisan saya hanya mempengaruhi 1 orang saja. Bahkan jika hanya ada 1 orang yang merasakan manfaat dari tulisan saya, saya akan tetap menulis di sini. Little did I know, my writings will later provide me a lot of joy which in times, helped me to be stronger and happier. Jadi melalui tulisan ini saya ingin berterima kasih kepada Allah yang telah melimpahi saya dengan kasih sayang meski saya hanyalah hamba yang begitu berkekurangan. Selain itu, saya tidak bisa mengungkapkan betapa banyak rasa terima kasih saya kepada IIA Indonesia untuk bersedia memberikan kepercayaan yang begitu besar. Terakhir, saya ingin berterima kasih pada blog ini karena telah menjadi sarana saya untuk sembuh, bangkit, dan tentunya bertemu dengan orang-orang baik dan kesempatan-kesempatan baik. 

 

I am humbled and thankful.

----------

P.S.: Di hari mengajar tersebut, saya cuti dari kantor 😊

Videos

Jakarta, Indonesia

SEND ME A MESSAGE